INTEGRITAS, TIDAK AKAN BOSAN SAYA SAMPAIKAN!!!
INTEGRITAS, TIDAK AKAN BOSAN SAYA SAMPAIKAN!!!

Jumat, 24 Oktober 2025
Kata-kata tegas tersebut terucap di siang hari yang panas di Ruang Sidang Utama Pengadialan Tinggi Tata Usaha Negara Mataram, oleh sosok nomor satu pada Direktorat Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara. Dengan seragam kebanggannya berwarna biru muda, sosok gagah nan tegap menyampaikan pesan tersebut kepada aparatur peradilan pada Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Mataram dan Pengadilan Tata Usaha Negara Mataram. Diselingi celotehan yang membuat ruangan penuh tawa dan canda terselip kata-kata tegas mengingatkan aparatur untuk selalu berintegritas dalam bekerja.
Selain Integritas yang selalu di gaungkan, masalah kedisiplinan, "Disiplin tidak hanya datang kerja, disiplin dalam rangka memanage waktu, mari kita coba disipli, evaluasi diri sudahkah saya disiplin dalam bekerja? Dengan disiplin akan membentuk Satker yang berwibawa, disiplin, ceria, bahagia, wangi. dan saya berpesan kepada Ketua dan Wakil Ketua untuk "Jaga integritas jaga iman, Bina harmonisasi satker"

Selain melaksanakan pembinaan, Marsekal Muda TNI Dr. Yuwono Agung Nugroho, S.H., M.H. juga meninjau progres pembanguan gedung PTTUN Mataram yang saat ini sudah mencapai sekitar 50% pembangunan. (adm)

